Sekolah Hutan, Sekolah Pantai, Sekolah Gunung, adalah Sekolah-sekolah Impian Saya

Sekilas tentang sekolah saya.
Saya bersekolah di Madrasah aliyah negeri darul ulum rejoso peterongan jombang. Sekolah plus mondok. Kata bapak :”Ilmu umum dapet, ilmu agama juga dapet”. Ini adalah sekolah saya yang jaraknya paling jauh dari rumah. Butuh waktu kurang lebih 10 jam dengan naik bis malam untuk mencapai rumah saya yang terletak di Negara Jembrana Bali.
Banyak hal yang saya peroleh dari ‘sekolah merantau’ ini. Para guru yang menyenangkan membuat saya menguasai beberapa materi ilmu umum dan agama. Selain itu, aya juga banyak kawan. Kawan dari berbagai daerah di Indonesia. Hal ini menambah pengetahuan saya tentang berbagai bahasa daerah, tingkah pola, tradisi, juga tempat wisata khususnya di sekitar jawa timur. Saya sering diajak kawan-kawan kalau mereka pulang kampung. Lumayan dapat pemandu wisata gratis, tempat tinggal gratis, makan gratis, dan jalan-jalan gratis. Alhamdulillah. Dan yang paling utama saya lebih mandiri. Mengatasi masalah sendiri. Baik masalah mengatur uang bulanan dari orang tua. Masalah dengan sesama teman, dan lain sebagainya.
Setelah lulus, saya ingin merantau lagi ke Jakarta. Ingin lanjut ke bidang seni. Tapi kata bapak saya :
“jurusan IPA koq mau ke Seni, nih liat nilai rapor kamu, MTK Fisika Kimia semuanya bagus-bagus, lagipula jauh, jawa timur saja sudah jauhnya kayak gitu, apalagi jakarta, bagaimana bapak bisa nyambangi kamu (mengunjungi)”.
Okelah, akhirnya saya ikut saran bapak untuk masuk jurusan MTK di salah satu PTN di Jawa Timur.
Keputusan bapak tentunya membawa efek samping buat saya. Saya rajin kuliah dan saya paham dengan materi kuliah. Tapi itu semua hanya sekedar saja. Tidak ada niat untuk mengeksplorasi ilmu MTK lebih dalam. Alhasil IPK saya pun hanya cukup di kata “memuaskan”.



Berbekal dengan pengalaman saya tersebut. Saya bermimpi untuk memiliki atau adalah sekolah di daerah-daerah yang menjadi tempat anak-anak di daerah tersebut untuk mengembangkan minat dan bakatnya.
Misalnya. Sekolah Pantai, Siswa-siswanya ya anak-anak yang tinggal di sekitar pantai. Di sekolah tersebut, akan ditanamkan mengenai cinta kepada lingkungan tempat tinggal mereka, mengenai akhlak yang baik dan beberapa hal dasar lainnya. Ini untuk pendidikan anak usia dini. Selanjutnya sekolah akan memetakan bakat dan minat para siswa. Siswa yang berbakat di bidang tata boga akan dibantu dan diarahkan untuk membuat inovasi-inovasi masakan dengan cita rasa lokal hingga internasional. Lalu siswa yang berbakat di bidang sains, akan dibantu dan diarahkan untuk menemukan ide-ide kreatif yang bersumber pada pengetahuan yang mereka pelajari. Yang mana ide kreatif tersebut dapat digunakan untuk para warga. Seperti membuat alat untuk mengubah air asin menjadi air bersih. Tentunya alat tersebut dapat terwujud dengan bantuan siswa yang berbakat di bidang teknisi. Kemudian yang suka main air, akan diarahkan untuk menjadi atlet renang, surfer atau polisi pantai yang bertugas menjaga pantai berikut dengan kelestarian di dalam pantai tersebut. Seperti makhluk hidup, juga terumbu-terumbu karang. Jadi tidak ada lagi nelayan yang menggunakan bom ikan untuk mendapatkan hasil yang maksimal, tidak ada lagi yang merusak mencuri terumbu karang dan lain sebagainya.
Sumber

Siswa yang berminat di bidang kesehatan, akan diberikan ilmu seputar kesehatan. Sehingga siswa tersebut akan membantu mengkampanyekan hidup sehat dan bersih. Dan apabila sudah jadi ahli mereka dapat membantu ibu-ibu yang melahirkan, nelayan yang terluka, dan anak-anak kecil yang demam atau diare. Paling tidak, mereka bisa melakukan tindakan awal penyelamatan. Siswa yang berbakat di bidang seni, akan dibantu dan diarahkan untuk menghasilkan karya-karya seni luar biasa. Siswa yang pandai di bidang bahasa, ilmu komunikasi, dan sosial, akan dibantu mengembangkan keahliannya. Sehingga apabila mereka sudah menjadi ahli nanti, dapat membantu pemerintah daerah untuk mempromosikan wisata di tempat tinggal mereka. Siswa yang suka IT, akan dibimbing untuk mengetahui lebih dalam tentang IT. Jika sudah ahli nanti, dapat bekerja sama dengan siswa ahli komunikasi, bahasa, dan ilmu sosial dalam rangka mempromosikan wisata pantai yang berlokasi di tempat tinggal mereka hingga ke manca negara. Dengan begitu, daerah tersebut akan maju dalam segi ekonomi. Di susul dengan pendidikan dan kesehatan. Tanpa menunggu, mengharap-harap bantuan ini itu dari pemerintah pusat. Lebih mandiri.
Intinya adalah, Sekolah yang beradaptasi dengan Karakteristik Lingkungan. Sekolah tahu apa yang paling dibutuhkan lingkungan tersebut, dan bagaimana memajukan lingkungan tersebut. Baik dari segi ekonomi, pendidikan, dan kesehatan. Sehingga berdasarkan hal itulah, para siswa akan dididik, dibimbing, diarahkan. 

Sumber
Andai saja sekolah itu benar –benar ada, tak hanya sekolah pantai, sekolah hutan, sekolah sawah, sekolah kebun, dan lain sebagainya. Mungkin Indonesia akan memiliki ratusan anak muda yang ahli dibidangnya, yang berkomitmen untuk memajukan tempat tinggalnya, dan bertanggung jawab untuk menjaga kelestarian lingkungan tempat tinggalnya. Luar biasa.
Itu mimpi saya. Juga suami (Setelah saya provokasi). Dan saat ini menjadi misi keluarga saya. Siapa saja yang membaca tulisan saya ini, saya mohon bantuan do’anya. Semoga Allah mewujudkan mimpi saya untuk kemajuan bangsa indonesia ini. Entah mimpi itu, nantinya, diwujudkan oleh Allah melalui perantara saya, pemerintah, atau para pembaca. Siapa saja. Demi Indonesia yang Lebih Baik. Semangaaatttttt !!!.
  
 Terima kasih kepada mak Arin Murtiyarini, yang sudah membuat tema GA yang begitu menarik. 





16 comments:

  1. Widiiiih, sekolah macam begini tentulah asyik tiada tara ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ayo mak nurul, bikin beginian. Hehe..kueee kali dibikin #tepokjidat

      Delete
  2. gambar paling bawah, sepertinya seru ya belajar di alam terbuka, tapi banyak nyamuk ga ya... hehehe... *malahlospokus*

    ReplyDelete
    Replies
    1. Udah ada anti nyamuknya mak..tuh yg duduk paling depan #piss

      Delete
  3. Aamiin ya Allah, semoga sekolah impian seperti ini dapat terwujud. Asyik banget pastinya, bikin siswa happy dan bisa belajar fokus sesuai dg minat mereka. Sukses utk ngontesnya ya, Mak...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Amin. makasih do;anya mak, sukses jg buat mak Alaika ya, amin

      Delete
  4. Sekolah pantai, sekolah hutan wah menarik idenya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mkasih makk ika. Mdh2an segera ada sekolah yang seperti ini, amiinn

      Delete
  5. aamiin,semoga impiannya tercapai....saya mau jadi muridnya^^

    ReplyDelete
    Replies
    1. amin, sy jg mau jadi muridnya, nah loh gurunya sp? #tiktoktiktok

      Delete
  6. wah, hijau dan pastinya sejuk dan jauh dari polusi :) idenya menarik mak

    ReplyDelete
    Replies
    1. komentar mak dame jg menarik hatiku...hehehe..iya mak ijoe roro royo seger dan adem : )

      Delete
  7. sekolah gunung saya pengen....
    sekolah yang jauh dr keramaian kota, jd bisa khusyuk belajarnya :D

    ReplyDelete
  8. wuih wuih...bener mak. anak didik diarahkn ke bidang yg sesuai dg bakat dan minatnya. kl sdh bgini insya Alloh ga ada itu yg namanya malas sekolah.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Insyaallah, semoga ada sekolah yg begini, di desa-desa kecil, di pantai, di gunung. amin amin amin. Makasih kunjungannya ya : )

      Delete

Biji bunga matahari namanya kuaci
Kupas kulitnya pakai gigi
Eee para pengunjung yang baik hati
Yuk tinggalkan komentar sebelum pergi.

Buah Pir Buah Naga
Jangan khawatir, aku akan mengunjungimu juga. :)

Facebook  Twitter  Google+ Yahoo

About Me

Halo Assalamu'alaikum, Aku Inda, guru tk. Aku  ibu dari dua bocil, ken dan yumna, yang suka menulis, suka kulineran, jalan-jalan...