Smoke Shelter di Taman Keplaksari

Pagi hari, ditambah weekend pula, memang paling asyik diisi dengan jalan-jalan. Atau bisa juga diisi dengan "LARI PAGI" begitu kata Pakhaji Rhoma Irama. Dan tempat yang paling cihuy buat melakukan kegiatan itu adalah di car free day, alun-alun kota, atau di taman kota.

Kalau kami nih, geng sehat dan kincong (kata si ken), lebih sering menghabiskan pagi weekend di taman keplaksari Jombang. Karena apa ?. Rahasia #Gubrak. hehe. Karena paling dekat dengan rumah kontrakan kami *ahay. Selain itu juga, taman keplaksari memiliki pemandangan yang oke banget buat mataku juga mata lensa (cekrek cekrek upload)  #EmakNarsis. hehe.

Kalok udah ketemu tempat begini, si ken pastu kudu 'kabooorrr'
Seperti biasa, saat di taman keplaksari, aku menghabiskan waktu sendiri. Sepi di sini aku benci *eyak. hahaha. Iya aku lebih sering sendiri. Sengaja sih dan sudah sepakat juga sama si ayah. Kalau jalan-jalan, si ken akan diambil alih si ayah. Dengan begitu, aku bisa menikmati #MeTime di taman kota seutuhnya, seluruh jiwa raga *pret.

Sementara si ken (diikuti si ayah) menclok kesana kemari, aku duduk duduk menikmati pemandangan juga lalu lalang orang. Menyesapi segarnya udara di pagi hari. Sesaappp. Hiruuupppp. Hiruuuupppp. Hiruuuppp. 

"Busyet dah bau asep".


Kejadian tersebut cukup sering terjadi. Lagi seneng-senengnya ngobrol, lagi semangat-semangatnya lari-lari kecil. Hingga lagi seru-serunya menemani si ken bermain, eeeee tiba-tiba bau asap rokok mampir di hidung. Beuugghhh, rasanya, saat itu juga, aku pengen ngeluarin kekuatan rahasia aku, yakni 'DENGAN KEKUATAN BULAN AKAN MENGHUKUMMU'.

Asap rokok yang secuprit gitu benar benar berhasil membubarkan udara segar yang aku hirup. Bikin suasana hati juga jadi porak poranda. Dahsyat kan akibatnya. Apalagi waktu ngelihat yang ngerokok adalah seorang pria dewasa yang sedang menemani anaknya bermain. Duuhh. Mangkelnya tuh di sini.

Sudah aku tatap dengan mata tajam, sudah aku kibas-kibasin juga nih tangan, tapi tetep aja, pria itu malah mengebul-ngebulkan asap rokoknya. Masih berdiri di tempat semula. Di sampingku. Di samping anak-anaknya #Omegod. Mbok ya ojok ngunu pok o pak. Sakno anak-anakmu.

***

Mungkin itu adalah salah satu hal yang melatarbelakangi dibangunnya SMOKE SHELTER di Taman Keplaksari. Sebuah tempat yang dikhususkan bagi para penganut, ngebul never stop *hadeeehh. Dengan desain yang ciamik, juga nyaman banget. Dilengkapi dengan asbak besar. Kursi panjang. Lampu dari tenaga surya. Dan tersaji pemandangan yang indah di depannya.

Tentu saja aku menyambut bahagia dengan dibangunnya Smoke Shelter ini. Dan apresiasi tinggi buat pemkot Jombang yang memperhatikan hal seperti ini. Selanjutnya, semoga tempat ini benar-benar berfungsi sebagai mana mestinya.

Akhir kata (kaya' lagi ceramah ajah), buat para perokok pengunjung taman keplaksari. Merokoklah pada tempatnya. Buanglah asap rokokmu juga pada tempatnya. Jangan kau buang sembarangan. Apalagi kau buang di dekat orang-orang yang kau cintai dan juga mencintaimu. Dan....
alangkah lebih baik, jika kau BERHENTI MEROKOK.


Smoke Shelter dari dalam

smoke shelter bag. dalam

Smoke shelter dari luar

Yuk Membentengi Si Kecil dari Virus Polio

Dari awal bulan maret. Hampir sepanjang jalan yang aku lalui pasti bertemu dengan kalimat "Bebas Polio" atau "Pekan Imunisasi Nasional Polio" dan sebagainya. Ada yang ditancepin di pohon #YangIniTakPatut, ada yang di tembok, dan ada yang dipasang di pintu masuk komplek perumahan. Macem-macem. Yang pasti nggak ada yang dipasang di tenda birunya teh desy ratnasari. Hehe.

Di stasiun tv ada. Dunia maya juga ada. Media sosial juga rame. Grup bbm mbahas itu. Grup WA juga. Dapet sms dari adek juga gitu isinya. Ibuk telpon juga nanyain itu. Pokoknya tiada hari tanpa mbahas pekan imunisasi nasional polio. Hal ini, secara tidak langsung, membuat aku yang tadinya menanggapi adanya pin polio dengan selo selo aja. Menjadi sangat menanti-nanti kedatangannya. Oleh sebab itu, saat aku mendapat undangan PIN Polio dari posyandu perumahan, rasanya seneng banget loh. Lebih seneng dari melihat jarum timbangan berat badan mundur 2 langkah.Tinggal 3 langkah aja daku jadi uut permatasari deh *uhuy.



Sebenarnya, maksud dari diadakannya PIN Polio ini adalah untuk meningkatkan kekebalan tubuh anak dari virus polio. Nah  virus polio ini akan menyerang susunan saraf pusat si korban. Sehingga mengakibatkan si korban menderita lumpuh layu akut. Tanda-tandanya adalah dimulai dengan gejala demam, nyeri otot, dan kelumpuhan pada minggu pertama sakit. Bahkan bisa saja mengakibatkan kelumpuhan otot pernagasan apabila polio tidak segera ditangani. Jadi bisa dibilang imunisasi polio ini kudu wajib diberikan pada si kecil.

Hari H tiba. Sempat khawatir si ken bakal bangun siang banget dan posyandu pun keburu tutup trus batal dapet nasi bungkus *eh. Tapi alhamdulillah, jam 7 pagi si ken sudah mengerjap-ngerjapkan matanya. Lalu memamerkan senyuman indahnya seraya membuka ketiaknya lebar lebar. Dan bau kecut pun menyebar ke penjuru kamar. Wusss. Wussss. Wuusss #BauFavoritAku. Hahaha. 

Jam 8, si ken sudah mandi, sudah ganteng, lebih ganteng dari leonardo dicaprio, dan siap berangkat ke posyandu *ciecieee.  Dengan gagah berani, si ken berjalan menuju posyandu. Dan saking semangatnya, emaknye pun ditinggalkan begitu saja. Maklumin ya ken. Emakmu yang bergelambir ini memang sedikit susah kalau diajak jalan cepet. lol.

Dengan gagah berani pergi  ke posyandu
Tiba di teras mushola perumahan yang disulap jadi posyandu, si ken bukan malah berhenti. Eee malah ngeluyur pergi. Jalan terus nggak mau belok. Nggak mau ke posyandu. Beneran nggak mau. Iyak si ken memang menolak kalau setiap aku ajak ke posyandu. Gegara pernah ditimbang pakek timbangan gantung tradisional gitu deh. Tradisional banget yak posyandunya ? Iyak. Tapi sekarang udah punya timbangan digital koq. Alhamdulillah. Kemajuan. Sayangnya moment itu membekas banget di hati samsul bahri *halah, maksudnya di hati sanubari si ken. 

Oleh karena kesan tak enak itulah waktu imunisasi polio kemarin si ken malah mewek. Padahal waktu imunisasi suntik di RSIA si ken nggak mewek sama sekali loh. Eee ini imunisasi tetes aja udah ihik ihik. Ihik ihik nya panjang bener pula. Sampek dibagiin nasi bungkus pun dia masih begitu.  Dan baru benar-benar berhenti waktu jari-jarinya aku tempelin ke tinta biru. 

memandangi tinta biru di jempol sambil berkata : "yeaaahh aku bebas virus polio"
Alhamdulillah. Si ken sudah dapat imunisasi polio. Dengan begitu, si ken bebas dari yang namanya virus polio yang biasanha bersemayam di kotoran manusia. Senengnyooooo. Emakmu lega ken. Legaaaa. Meskipun begitu, tetep harus jaga kesehatan ya nak.

Nah buat para emak yang punya balita. Jangan lupa nge-PIN polio yak. Selain untuk membentengi anak dari serangan virus polio, ikut nge-PIN juga bikin dompet aman #Tetep. Dan satu lagi nih, dengan nge-PIN kita juga bisa dapet nasi bungkus dari posyandu. Lumayan banget kan. Rejeki nomplok. Jadi jangan lupa ya maks. Sampek 15 Maret loh ya. Inga' inga' ting.

Supersoccer Hadirkan MUTV di Indonesia

Perkembangan teknologi komunikasi digital yang kian pesat ini telah memudahkan kita dalam mengakses beraneka ragam informasi. Tidak terkecuali bagi aku nih dan para pecandu olahraga terpopuler di dunia. Apalagi kalau bukan sepakbola. Informasi yang aku dan para pencinta sepakbola cari adalah mulai dari jadwal pertandingan, klasemen, bursa transfer pemain, hingga berita sehari-hari mengenai perkembangan klub dan pemain favorit.

Awalnya aku mencari informasi tentang dunia olahraga ini hanya lewat tayangan televisi dan kadang juga dari berita olahraga di internet. Sayangnya cara tersebut sering kali membuat aku ketinggalan informasi tentang berita olahraga sepakbola terupdate. Untungnya hal tersebut tidak berlangsung lama. Karena aku sudah menemukan solusinya yakni Supersoccer Apps. *Yeaaayyyy. 

Aplikasi ponsel Supersoccer Apps ini merupakan penyedia aneka informasi tentang sepak bola dunia. Dan sekarang aplikasi ini dilengkapi dengan fitur baru yaitu Layanan Video Supersoccer TV. Dengan layanan ini, para penggila bola, termasuk aku, dapat menikmati highlights liga-liga Eropa: Premier League, Serie A, Ligue 1, gol-gol cantik, hal-hal unik dalam sepak bola, serta berbagai video menarik lainnya seputar sepakbola dunia. Komplit. Keren kan ?. Dan lebih kerennya lagi nih,  kini SuperSoccer TV secara khusus menghadirkan kanal sepakbola bagi para penggemar Manchester United, yaitu MUTV

MUTV
Sumber
Mengapa MU? Tentu bukan tanpa alasan. Klub berjulukan The Red Devils ini adalah klub paling sukses di Liga Inggris dengan 20 gelar juara liga, memiliki jumlah penggemar terbanyak di dunia (350 juta fans), dan pada bulan Juni 2015 dinyatakan sebagai The World’s Most Valuable Football Brand dengan taksiran nilai 1,2 miliar Dolar AS. Melalui aplikasi ini, selama 24 jam non-stop para fans MU dapat menikmati segala tontonan mengenai klub kesayangan mereka langsung dari ponsel, sehingga mereka dapat menyaksikannya di mana saja, kapan saja, dan tidak perlu khawatir tertinggal perkembangan terkini kiprah Wayne Rooney dan kawan-kawan.  *Yippiiieee.

Untuk mendapatkan aplikasi yang di dalamnya terdapat fitur-fitur keren seperti yang aku sebutkan di atas, kita hanya perlu merogoh kocek Rp. 225.000 pertahun. Ingat pertahun loh yah.  Dengan biaya yang sangat murah tersebut yakni Rp, 225.000 per tahun, kita dapat menikmati berbagai siaran mengenai segala hal yang berkaitan dengan MU: mulai siaran tunda pertandingan-pertandingan MU, suasana latihan yang menampilkan olahan strategi duet pelatih Louis van Gaal-Ryan Giggs dan wawancara dengan para pemain, analisis preview pertandingan, dan konferensi pers Louis van Gaal seusai pertandingan.

Siaran tunda pertandingan MU dapat kita nikmati hanya beberapa jam setelah pertandingan usai loh. MUTV juga menyajikan highlights pertandingan MU di Liga Inggris, pertandingan klasik MU yang menampilkan kehebatan MU pada masa Eric Cantona, David Beckham, Ryan Giggs dan lain-lain, sampai dengan film dokumenter yang mengisahkan karir pemain-pemain legendaris Red Devils, mulai dari Denis Law dan George Best, sampai Diego Forlan. Tidak ketinggalan pula dalam program MUTV, kehidupan Sir Alex Ferguson di masa pensiunnya setelah tampil menjadi manajer tersukses di Liga Inggris dengan membawa MU meraih 13 gelar juara Liga Inggris dan 2 gelar juara Liga Champions.

Wawancara dengan Fergie termasuk bagaimana Fergie mengamati dan menganalisis perkembangan tim MU saat ini. Selain itu, hadir pula pertandingan-pertandingan live tim U-18 dan U-21 MU, yang mengingatkan kita pada kesuksesan para alumni tim ‘Class of ‘92’ yang di kemudian hari tampil sebagai para pemain pilar MU yang membawa MU meraih piala demi piala di berbagai ajang kejuaraan, baik Inggris, Eropa maupun dunia.


Cukup dengan berlangganan MUTV dengan fitur premium sebelum bulan Desember, pelanggan MUTV berkesempatan memenangkan hadiah perjalanan gratis ke Stadion Old Trafford, dan juga memenangkan jersey original per minggunya. Dengan berbagai fitur menarik dan eksklusif di atas, MUTV menjadi tontonan wajib yang tidak boleh dilewatkan para pendukung fanatik The Red Devils. Dengan menghadirkan MUTV melalui SuperSoccer TV, Super Soccer mampu menghadirkan klub Manchester United FC secara lebih intens dan lebih dekat dengan para penggemarnya di Indonesia. 

Seneng banged dah ada aplikasi seperti ini. Mudah-mudahan, kedepannya, supersoccer apps tidak hanya menghadirkan MUTV saja. Melainkan menghadirkan Real Madrid TV juga. Aminin kenceng ah. Secara aku kan penggemar madrid. Hehe. Kalau kalian suka club sepak bola apa nih ?. Share di sini yuk. 
Facebook  Twitter  Google+ Yahoo