Kolaborasi Apik Generasi Milenial dan Koperasi untuk Membangun Ekonomi Negeri

Cr. Fp Generasi Milenial

Generasi milenial digadang-gadang menjadi generasi yang mampu membangun ekonomi negeri. Pendapat ini wajar, mengingat belakangan ini, ekonomi negeri makin menggeliat disebabkan oleh orang-orang dari generasi milenial. Seperti Nadiem Makarim yang sukses dengan Gojek, Ferry Unardi yang sukses dengan Traveloka, lalu ada William Tanuwijaya yang sukses dengan Tokopedia dan masih banyak lagi.

Di samping itu juga, generasi milenial dianggap mumpuni dalam hal pengetahuan dan pengalaman teknologi. Karena generasi milenial tumbuh bersama dengan teknologi. Hal ini membuat generasi ini makin klop dengan perkembangan zaman di masa depan yang mana masuk pada era  industri 4.0. 

Namun hal yang tersebut di atas belum cukup kuat untuk dijadikan modal bagi generasi milenial untuk bisa membangun ekonomi negeri. Ada beberapa hal yang harus dilakukan salah satunya adalah berwirausaha.


Prakoso Bs, selaku Deputi Sumber Daya Manusia (SDM) Kemenkop dan UKM, mengatakan bahwa wirausaha dapat membawa ekonomi negeri menjadi lebih baik lagi. Semakin banyak yang berwirausaha semakin banyak juga lapangan kerja. Pengangguran pun akan menurun secara signifikan. Sehingga secara perlahan ekonomi negeri pun jadi lebih sejahtera.

Sayangnya, berdasarkan Data Kemenkop UKM menunjukkan, saat ini jumlah wirausaha di Indonesia baru mencapai 1,65 persen atau sekitar 3,7 juta. Padahal untuk menjadi negara maju, jumlah wirausahawan harus lebih banyak, minimal dua persen dari total penduduk. Sementara itu, penduduk Indonesia berjumlah 252 juta orang, maka dibutuhkan 4,8 juta wirausaha. Oleh sebab itu, milenial didorong untuk berwirausaha.

Gayung bersambut, milenials yang memiliki karakter kreatif dan inovatif juga berkeinginan dan memilih untuk berwirausaha. Hanya saja, keinginan tersebut seringkali menemui kendala.

Pada umumnya, kendala bagi orang-orang yang ingin berwirausaha termasuk generasi milenial adalah modal.

Saya, sebagai salah satu bagian dari generasi milenial, merasa bahwa kendala yang disebutkan di atas adalah benar adanya. Saya pun ingin berwirausaha namun terhalang oleh modal. Akibatnya, saya pun tak kunjung memulai atau mewujudkan ide bisnis saya. 

Untungnya saat ini, ada banyak lembaga yang menawarkan pinjaman modal untuk berwirausaha. Namun, di antara banyaknya pilihan tersebut, saya lebih memilih untuk meminjam modal di Koperasi.



Koperasi Zaman Now

Sudah bukan hal yang asing lagi, bahwa koperasi adalah solusi bagi milenial yang ingin berwirausaha namun terhambat modal. Di samping bunga pinjaman atau besaran bagi hasil yang rendah, koperasi juga memberikan sisa hasil usaha di akhir tahun. Jadi di koperasi ini, bisa dibilang, meminjam sekaligus berinvestasi di koperasi. Tak cukup sampai di situ, koperasi yang sudah mengalami banyak perubahan di era saat ini, juga menawarkan manfaat lainnya. 

Yup, koperasi masa kini berbeda dari yang dulu. Koperasi masa kini nenawarkan begitu banyak manfaat. Salah contoh koperasi masa kini yang menawarkan banyak manfaat bagi anggotanya yakni koperasi yang digagas oleh MIS Group atau dikenal dengan nama KOSPIN PRACICO. Manfaat-manfaat yang ditawarkan antara lain sebagai berikut. 





Jadi dari infografis koperasi ala MIS Group di atas, bisa dikatakan bahwa, manfaat tidak hanya memberikan pinjaman dan shu saja, namun juga memberikan kemudahan dalam pinjaman dana usaha, hingga mendapat pengetahuan serta pengalaman bagi anggotanya melalui kegiatan pelatihan-pelatihan. Selain itu, koperasi zamam now atau koperasi masa kini juga sudah merambah pada dunia digital atau koperasi digital. 

Berharap sekali, semoga apa yang dilakukan oleh koperasi MIS Group, menjadi inspirasi hingga akhirnya diteladani oleh koperasi-koperasi lainnya.

Koperasi CU Mahardika

Nah, saya beruntung karena bertemu dengan koperasi yang sedikit banyak memiliki program seperti MIS Group. Koperasi yang saya ikuti ini bernama koperasi credit union.

Awalnya koperasi ini didirikan oleh organisasi buruh di Jombang Jawa Timur, yang dikenal dengan SPBI. Tujuannya untuk membantu ekonomi para buruh yang menjadi anggota SPBI.

Cr. Sutono.net

Meskipun lambat, karena terbatas dana, koperasi ini makin bertumbuh dan berkembang. Sehingga saat ini, koperasi ini mulai menerima anggota dari masyarakat umum.

Koperasi credit union ini, tidak hanya menawarkan pinjaman lalu bagi-bagi sisa hasil usaha di akhir tahun. Melainkan juga memberikan pengetahuan serta pengalaman bagi anggotanya melalui memberikan pendidikan atau pelatihan.

Kegiatan yang paling sering dilakukan adalah memberikan pendidikan tentang bagaimana mengatur keuangan, dan pentingnya menabung terutama untuk simpanan saat pensiun. Harapannya bahwa para anggota dapat mengatur keuangannya dengan baik.

Anggota koperasi ikut pendidikan soal mengatur keuangan

Kelebihan lainnya adalah bahwa koperasi credit union ini memiliki misi untuk menjadikan kegiatan menabung sebagai suatu kebiasaan bagi anggotanya. Usaha yang dilakukan pun bisa dibilang unik.

Berikut usaha koperasi CU untuk menjadikan anggotanya terbiasa menabung.
1. Syarat untuk mengajukan pinjaman adalah harus memiliki tabungan minimal 10% dari jumlah pinjaman.

2. Besaran cicilan tidak hanya terdiri dari nominal yang harus dibayar perbulan dan bagi hasil atau bunga melainkan juga didalamnya terdapat tabungan untuk persiapan pensiun. Jadi misal cicilian si A adalah 300.000. Nah 300.000 ini terdiri dari 270.000 adalah besaran cicilan perbulan sekaligus biaya bagi hasil. Sedangkan 30.000 masuk dalam tabungan persiapan pensiun. Jadi bisa dibilang, meskipun meminjam tapi tetap bisa menabung.

Itulah beberapa usaha yang dilakukan koperasi CU untuk membuat anggotanya terbiasa menabung daripada terbiasa melakukan pinjaman.

Saat ini, koperasi CU, mulai merambah pada koperasi jual beli. Yang mana tujuannya adalah ingin menularkan jiwa wirausaha pada anggotanya.

Cara menularkannya adalah koperasi memberikan harga grosir di setiap bahan pokok yang dijual. Ini tentu menjadi peluang bisnis bagi anggotanya. Anggota CU bisa membuka toko atau warung di rumah masing-masing. Sedangkan koperasi akan menyuplai produk-produk yang mereka jual. Alhamdulillah, beberapa anggota dari koperasi ada yang membuka usaha peracangan di rumahnya.

Koperasi jual beli CU Mahardika

Beberapa produk yang dijual di Koperasi CU Mahardika

Saya adalah salah satu orang yang berharap bahwa koperasi ini bisa tumbuh besar. Syukur-syukur bisa menjadi koperasi digital. Mengingat koperasi ini bisa mengajak anggotanya untuk berwirausaha. Meskipun tidak banyak, ya minimal koperasi kecil ini sudah menambah jumlah pelaku wirausaha, termasuk pelaku usaha dari generasi milenial, di negeri ini.

Sungguh kolaborasi yang apik, bukan? generasi milenial yang kaya ide berkolaborasi dengan koperasi yang memiliki segudang dampak positif.
Saya yakin, kolaborasi apik antara generasi milenial dan koperasi ini, pasti mampu membangun ekonomi negeri.

24 comments:

  1. Inovasi yang menarik nih..bisa jadi inspirasi untuk koperasi2 di negeri ini agar tetap eksis dan berkembang

    ReplyDelete
  2. Koperasi ini kan soko guru perekonomian bangsa kita ya Mbaaa
    Di era digital, semoga koperasi makin kereeeenn dan mantab djiwa!!
    --bukanbocahbiasa(dot)com--

    ReplyDelete
  3. Sangat perlu disupport karena Koperasi bisa merangkul semua lapisan masayarakat sebagai anggotanya.
    Semog Koperasi di daerah lain juga bertumbuh ya, mba.

    ReplyDelete
  4. Pertama kali kenal koperasi itu waktu SD hihihi
    Sampai sekarang peran koperasi masih sangat baik untuk perkembangan ekonomi masyarakat. Waaah... Apalagi kalo sampai ada koperasi digital gitu. Tambah cakep aja

    ReplyDelete
  5. Salut sama koperasi, perannya bukan setahun dua tahun belakangan ini...tapi sejak Indonesia baru merdeka ya...dan ga pernah absen berinovasi. Saya generasi milenial, ikut mendukung koperasi untuk terus berkembang ❤️

    ReplyDelete
  6. Betul sekali, menabung untuk simpanan pensiun juga penting ya. Mamaku sekarang juga menabung di koperasi dekat rumah.
    Ikut berharap, semoga koperasi CU Mahardika ini makin berkembang dan bisa menjadi koperasi digital ke depannya.

    ReplyDelete
  7. Koperasi ini emang keren banget sistemnya. Sebaiknya makin dibanyakin kan kak koperasi ini di mana-mana mengikuti perkembangan milenial. Biar anak anak sekarang ngerti juga kenapa sih koperasi itu menguntungkan banget

    ReplyDelete
  8. Aku setuju banget ni sama model kolaborasi semacam ini. Soalnya jadi makin bersinergi menghasilkan manfaat bagi masyarakat ya mba.. Semoga makin sukses dengan program lainnya juga di masa depan ya.

    ReplyDelete
  9. Peranan penting koperasi sangat mengena ke semua aspek dan lapisan masyarakat. Saya senang banget bisa bergabung di koperasi dekat rumah mbak.

    ReplyDelete
  10. Salut dengan gebrakan generasi milenial ya mbak. Masih belia tapi pemikirannya juara. Ini yang diharapkan negara kita. Lahirnya pendorong kekuatan bangsa kelak akan menjadikan negara kita lebih kuat dan disegani masyarakat dunia. Dan berbicara tentang koperasi, memang sudah seharusnya saat ini koperasi kita dikelola oleh para generasi yang cerdas, agar siap bersaing di era industri 4.0 yang mengutamakan sebuah ivovasi.

    ReplyDelete
  11. Bagus nih. Koperasi harus digiatkan lagi soalnya udah makin jarang, dilibas agen2 pendanaan yg mencekik. Anak2 muda juga biar belajar mengelola uang.

    ReplyDelete
  12. Senangnya bisa ada koperasi sampai saat ini. Bahkan turut berperan juga dalam generasi milineal. Semakin jaya untuk koperasi Indonesia :)

    ReplyDelete
  13. Saya juga berharap banyak dengan majunya kopwrasi ini Mbak karena bisa membantu masyarakat kecil dan menengah sehingga ekonomi mereka berputar.

    ReplyDelete
  14. Bagus ya koperasi juga memberi pendidikan dan pelatihan tentang mengelola uang termasuk untuk hari tua. Karena saat usia sudah tidak masuk usia produktif untuk bekerja tentu masih tetap ada kebutuhan ekonomi. Bagus sekali peran koperasi menjangkau masyarakat supaya lebih berdaya

    ReplyDelete
  15. Setuju Mba, prinspi2 koperasi yang mementingkan kepentingan bersama harus bisa diterapkan oleh generasi millenial yg nanti akan menjadi generasi penerus bangsa . Semakin berputar roda ekonomi dr masyarakat akan membantu juga prekonomian bangsa

    ReplyDelete
  16. Mbak, seneng deh baca tulisan tentang koperasi, karena udah lama banget ngga denger kabar tentang koperasi.. tulisan ini membuktikan bahwa koperasi terus berinovasi ya.. sehingga bisa menggapai semua lini masyarakat termasuk berkolaborasi dengan generasi millenial

    ReplyDelete
  17. Bagus nih kegiatan koperasi Union, enggak hanya memberikan fasilitas pinjaman ya mba. Tapi juga memberikan pelatihan, sharing informasi yang pasti dibutuhkan oleh UMKM

    ReplyDelete
  18. Wah...ada kabar baik bagi generasi milenial, ya...
    Kini koperasi bisa membantu generasi milenal dalam menyediakan modal dan pelatihan usaha.

    ReplyDelete
  19. Wah iya kadang kendala suka modal dan kalau modal usaha minjem tu rasanya gmn yaa suka berat di bunga dan cicilan ya.
    Kalau koperasi bisa juga sih ya bantuin modal. Kalau mau minjem modal berarti nanti kita jd membernya dulu ya mbak di koperasi MIS Grup ini?

    ReplyDelete
  20. Anak muda sekarang yang kaya ide memang lebih baik diarahkan untuk jadi enterpreneur. Wirausaha dapat memacu mereka untuk berkembang. Tinggal kemudahan mendapatkan dana aja nih yang perlu diperhatikan. Salah satu yang bisa dilakukan adalah bekerja sama dengan koperasi gini ya.

    ReplyDelete
  21. Wahh bagus nih misi dari koperasi credit union ini, yang ingin menjadikan kegiatan menabung sebagai suatu kebiasaan bagi anggota. Kebiasaan yang bagus tentunya dan patut dicontoh

    ReplyDelete
  22. Di tempatku banyak lho CU semoga apapun bentuknya koperasi dan UMKM indonesia terus maju ya

    ReplyDelete
  23. koperasi memang perlu banget ya melakukan inovasi agar bisa terus bertahan dan berkembang jadi manfaatnya tetap dirasakan

    ReplyDelete
  24. aku suka bangeeet dengan prinsip dan konsep dasar koperasi mba. Jika dikelola dengan baik akan sangat membawa manfaat yaa

    ReplyDelete

Biji bunga matahari namanya kuaci
Kupas kulitnya pakai gigi
Eee para pengunjung yang baik hati
Yuk tinggalkan komentar sebelum pergi.

Buah Pir Buah Naga
Jangan khawatir, aku akan mengunjungimu juga. :)

Facebook  Twitter  Google+ Yahoo

About Me

Halo Assalamu'alaikum, Aku Inda, guru tk. Aku  ibu dari dua bocil, ken dan yumna, yang suka menulis, suka kulineran, jalan-jalan...